|
Informasi tender dikirim setiap hari – sehingga akan sampai di tangan pelanggan tepat pada waktunya. Informasi ini dikirimkan lewat email dan/atau faksimili, dan untuk pelanggan, pemberitahuan dan informasi tender lainnya dapat diakses langsung dari web-site ini (www.indo-tender.com).
Informasi tender yang masuk ke dalam sistem dipilah menjadi bagian-bagian penting sehingga ketika muncul dalam email, faksimili atau web-site, masing-masing bagian berikut keterangannya bisa terbaca jelas. Yang termasuk dalam bagian-bagian di atas adalah Penyelenggara Tender, Pihak yang Dihubungi, Informasi menjelang Pertemuan Tender dan Rincian Tender.
Format email dapat berupa HTML atau TEKS biasa, dan pada bagian awal email akan dicantumkan daftar isi yang terdiri atas (dan disortir menurut) tanggal/waktu penutupan tender dan penjelasan singkat tentang semua tender yang ada dalam email. Untuk email berformat HTML, daftar isi memuat hyperlink ke tender dalam daftar sehingga bisa cepat diakses.
|